Oseng kangkung bawang putih dalam piring enamel.

Resep Oseng Kangkung Bawang Putih Sederhana

Resep oseng kangkung dengan bumbu bawang putih yang sederhana tapi nikmat. Simak juga tips masak kangkung agar renyah dan hijau tahan lama.
Oseng kangkung bawang putih dalam piring enamel.
Valentina Limbong | Des 19, 2023

Lagi cari ide resep sayur yang praktis dan enak? Bikin oseng kangkung bawang putih aja, yuk! Bahan-bahan dan bumbunya  sederhana dengan cara membuatnya yang juga mudah. Resep oseng kangkung bumbu bawang putih sederhana ini enak disajikan dengan berbagai variasi lauk. Misalnya ayam kecap, tumis daging cincang tahu, atau cumi saus padang.

Tips Masak Oseng Kangkung Renyah dan Hijau Tahan Lama

Supaya masakan oseng kangkung bawang putih yang kamu buat rasanya enak, teksturnya empuk, dan hijau tahan lama, simak beberapa hal ini, yuk!

  1. Pilih kangkung segar ditandai dengan daunnya berwarna hijau cerah dan tidak layu.
  2. Cuci bersih kangkung di bawah air mengalir untuk membersihkan kotoran yang menempel. .
  3. Pisahkan daun dan batang kangkung, daun lebih cepat matang sehingga bisa dimasukkan setelah batang hampir matang.
  4. Tumis dengan Royco Saus Tiram, bumbu praktis yang membuat masakanmu seperti di restoran.
  5. Hindari menumis terlalu lama supaya warnanya tetap hijau cerah dan teksturnya tetap renyah.
  6. Tumis kangkung di atas api besar sambil diaduk untuk membuatnya matang merata tanpa perlu dimasak lama.
  7. Kangkung bisa juga direbus terlebih dahulu hingga hampir matang, lalu rendam dalam air es untuk menghentikan proses pemasakan.

Selain oseng kangkung bawang putih ini, coba juga olahan kangkung lain yang tak kalah sedap. Misalnya plecing kangkung, tumis kangkung terasi, cah kangkung cumi, dan rujak kangkung. Untuk ide resep lainnya, ikuti juga akun Instagram Masak Apa Hari Ini. Jangan lupa untuk follow dan like, ya!

Bahan

4
Porsi

500
g (2 ikat) kangkung, siangi
4
siung bawang putih, memarkan
3
buah cabai merah, iris serong
2
sdm minyak, untuk menumis

Cara membuat

1

Siangi kangkung, lalu cuci bersih dan tiriskan. Sisihkan.

2

Panaskan minyak, tumis bawang putih dan cabai hingga harum. Tambahkan Royco Saus Tiram, aduk.

3

Masukkan kangkung, aduk rata hingga kangkung layu. Angkat dan sajikan.

Produk

Kemasan 135 ml
Kemasan 135 ml
Kemasan 275 ml
Kemasan 275 ml