Malbi daging sapi dalam piring bentuk wajan.

Resep Malbi, Semur Khas Tanjung Pinang yang Sedap dan Kaya Rempah

Semur Malbi, sajian tradisional khas Palembang yang punya rasa begitu kaya. Yuk, kita simak bersama cara membuatnya berikut ini!
Malbi daging sapi dalam piring bentuk wajan.
Tim MAHI | Jun 24, 2024

Pernah coba hidangan malbi daging? Masakan ini merupakan istilah untuk semur daging khas Palembang dan Tanjung Pinang. Biasanya hidangan daging bumbu kecap ini diolah dalam beberapa versi, yaitu daging sapi, daging kambing, dan jeroan.

Cara Membuat Malbi Daging Sapi Empuk dan Bumbunya Meresap

Mirip dengan hidangan semur daging lainnya, bumbu malbi daging sapi dibuat dari bumbu putih dengan tambahan rempah. Sebagai bahan utamanya, kamu bisa menggunakan daging sapi bagian brisket, paha, sandung lamur, atau bagian iga.

Kemudian simak juga beberapa info penting ini sebelum kamu mencoba resepnya.

  • Jika menggunakan bagian daging yang mengandung banyak lemak, rebus terlebih dahulu daging dalam air mendidih selama 3-5 menit. Buang airnya lalu daging siap dimasak bersama bumbunya.
  • Aroma tajam khas daging sapi biasanya banyak datang dari bagian lemak. Selain itu proses merebus  juga membantu menghilangkan kotoran yang biasanya tak hilang hanya dengan dicuci air bersih.
  • Supaya makin meresap, masak semur di atas api kecil dengan panci tertutup. Proses memasak perlahan ini membantu mengempukkan daging sekaligus membuat bumbunya meresap.
  • Lalu jangan lupa gunakan Bango Kecap Manis yang paling cocok untuk hidangan semur. Dibuat dari kedelai hitam berkualitas, Bango Kecap Manis bikin masakan tradisional terasa lebih otentik.

Sebagai menu masakan sehari-hari, kamu wajib coba berbagai variasi resep semur lainnya. Misalnya semur daging Betawi, semur ayam kecap, semur jengkol, dan juga malbi daging kambing Palembang.

Yuk, segera coba resep malbi daging sapi yang mudah dibuat ini! Pastikan juga untuk selalu mencoba resep baru dari Masak Apa Hari Ini, ya!

 

Bahan

4
Porsi

Bahan dan bumbu malbi:

500
g daging sapi sengkel, potong dadu
1
L air, untuk merebus
2
lembar daun salam
2
batang serai, memarkan
3
butir cengkeh
300
ml susu rendah lemak
200
ml santan encer
1
sdt asam jawa, larutkan dengan 1 sdm air
2
sdm minyak, untuk menumis

Bumbu halus

5
butir bawang merah
4
siung bawang putih
2
cm jahe
2
cm lengkuas
½
sdt merica putih bubuk

Cara membuat

1

Rebus daging sapi sengkel sampai matang dan empuk. Angkat, sisihkan.

 

2

Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun salam, dan serai hingga harum. Masukkan daging dan cengkeh, aduk rata.

3

Tuang susu cair, santan, Bango Kecap Manis, dan Royco Kaldu Ayam, aduk. Masak hingga bumbu meresap dan daging empuk.

4

Tambahkan air asam jawa, aduk. Masak sekitar 5 menit. Angkat dan sajikan.

Resep ini pernah dimuat di: https://www.bango.co.id/resep/detail/21/semur-malbi

Produk

Sachet 28ml
Sachet 28ml
Kemasan Isi Ulang 60ml
Kemasan Isi Ulang 60ml
Botol Plastik 135ml
Botol Plastik 135ml
Botol Plastik 135ml (2 pack)
Botol Plastik 135ml (2 pack)
Kemasan Isi Ulang 220ml
Kemasan Isi Ulang 220ml
Botol Plastik 275ml
Botol Plastik 275ml
Kemasan Isi Ulang 550ml
Kemasan Isi Ulang 550ml
Botol Gelas 620ml
Botol Gelas 620ml