Siapa yang belum mengenal hidangan khas Peranakan yang satu ini? Sapo tahu seafood adalah salah satu dari sekian banyak varian sebuah resep yang begitu klasik. Dengan tambahan beragam sayuran, inilah makanan yang dicari-cari khususnya saat musim hujan. Tak hanya itu, makanan ini juga cocok untuk kamu yang ingin menikmati hidangan sehat yang lezat!
Kekhasan Masakan Sapo Tahu
Menu Peranakan Cina ini dimasak dalam panci berbahan tanah liat atau claypot. Mengapa panci tanah liat ini digunakan sebagai alat masaknya? Selain karena menyerap panas lebih baik, hidangan juga akan hangat lebih lama. Kamu bisa mencoba resep ini sebagai menu makan malam praktis tanpa harus lagi memasak lauk lainnya. Selebihnya, cukup tambahkan seporsi nasi hangat dan tanpa terasa kamu bisa menghabiskan satu claypot berukuran kecil sendirian!
Di Indonesia, biasanya ada beberapa jenis sapo tahu yang biasa disajikan di kedai atau restoran Cina. Misalnya resep sapo tahu sederhana dengan ayam, sapo tahu sapi, sapo tahu jamur, ataupun sapo tahu seafood yang satu ini. Untuk mengetahui seluk beluk cara membuatnya, waktunya untuk menyimak yang berikut ini!
Cara Membuat Sapo Tahu Seafood
Pertama, kamu perlu menyiapkan jenis tahu yang khusus untuk masakan ini. Agar otentik, gunakan jenis tahu sutra yang berbentuk bulat. Goreng tahu di atas api besar tahu hingga kecokelatan. Satu tips penting untuk kamu ikuti, selalu tutup wajan saat menggoreng agar minyak tidak meletup keluar. Ini berlaku juga saat misalnya kamu menggoreng tempe, ayam, ataupun ikan asin. Segera setelah tahu mulai kecokelatan, angkat dan kemudian tiriskan. Sisihkan terlebih dahulu untuk mengolah bahan lainnya.
Lanjutkan dengan menyiapkan wajan dan tumis tumis bawang putih, bawang bombay, dan jahe hingga harum. Waktunya untuk mengolah seafood! Masukkan udang, cumi, dan wortel, aduk sebentar. Tambahkan jamur dan Royco Saus Tiram, tumis hingga layu. Kemudian, tuang air, minyak wijen agar wangi, dan bumbui dengan garam serta merica putih bubuk. Masak hingga mendidih. Tambahkan pakchoy, tahu, cabai, dan daun bawang, aduk. Terakhir, tuang larutan maizena, aduk hingga mengental. Sajikan selagi hangat untuk keluarga tercinta!
Bahan
Cara membuat
Panaskan minyak, goreng tahu di atas api besar tahu hingga kecokelatan. Tutup wajan saat menggoreng agar minyak tidak meletup keluar. Angkat dan tiriskan. Sisihkan.
Panaskan 2 sdm minyak, tumis bawang putih, bawang bombay, dan jahe hingga harum. Masukkan udang, cumi, dan wortel, aduk sebentar. Tambahkan jamur dan Royco Saus Tiram, tumis hingga layu.
Tuang air, minyak wijen, garam, dan merica bubuk. Masak hingga mendidih. Tambahkan pakchoy, tahu, cabai, dan daun bawang, aduk.
Tuang larutan maizena, aduk hingga mengental. Angkat. Sajikan.