
Resep Iga Bakar Trimurti, Begitu Lezat dan Meresap

Bertemu dengan resep yang bertemakan daging sapi bagian premium cut bukan berarti kita tidak bisa menaklukannya. Bila kita penasaran dan telaten untuk mencapai hasil yang baik, semua orang pasti bisa memasaknya. Nah, mari kita coba bersama resep iga bakar Trimurti untuk makan malam hari ini!
Iga sapi dengan tulangnya yang besar dan dagingnya yang empuk adalah bagian favorit semua yang gemar menikmati masakan panggangan. Dari iga bakar konro hingga steak gaya Barat, semua pasti penasaran bila belum pernah bagian yang satu ini. Untuk formula yang hari ini akan saya bagi, iga akan melalui beberapa proses masak yang akan menjadikannya lebih lezat dan memiliki rasa yang kaya.
Pertama-tama, iga sapi perlu dimasak terlebih dahulu dengan menggunakan pressure cooker selama kurang lebih 45 menit. Proses ini akan lebih cepat mematangkan daging serta menjadikannya empuk. Hanya saja bagi yang belum terbiasa menggunakan alat ini harus berhati-hati, khususnya ketika akan membuka tutupnya setelah selesai masak. Pastikan agar api benar-benar mati dan pressure cooker telah menyelesaikan tugasnya hingga tuntas. Bila terlalu cepat membukanya, isi panci beresiko membludak keluar karena tekanan tinggi dan bisa melukai. Kuncinya adalah sedikit bersabar terlebih dahulu.
Setelah itu, iga harus dimarinasi dengan bumbu terlebih dahulu dan disimpan beberapa waktu dalam lemari es. Selain agar bumbu lebih meresap, daging juga tidak akan hancur ketika nanti dibakar. Berlanjut ke proses pemanggangan, pastikan agar daging tetap terlumuri sisa bumbu marinasi agar lebih nikmat dan tampilan lebih glossy. Mengapa daging yang sudah matang ini tetap dibakar? Itu adalah karena kita mengincar rasa smokey yang hanya bisa didapat dari proses ini.
Seru bukan proses memasaknya? Selanjutnya, tinggal senyum yang dikulum saja ketika menyaksikan iga bakar Trimurti ini tersaji di meja makan dan seluruh keluarga bersantap bersama-sama. Lihat juga resep iga lainnya seperti mie kuah iga dan resep pindang iga.
Bahan
Bahan utama
Bahan rebusan iga
Bumbu marinasi
Cara membuat
Siapkan panci besar. Isi dengan air, bumbu, dan daging iga. Masak menggunakan pressure cooker selama 45 menit.
Siapkan bumbu marinasi: Dalam sebuah mangkuk, masukkan bawang putih, garam, air jeruk, cabai, Bango Kecap Manis, dan minyak kelapa murni. Aduk rata.
Setelah matang, keluarkan iga dan tiriskan.
Balur iga dengan bumbu marinasi yang buat di mangkuk. Diamkan selama kurang lebih 1 – 2 menit. Lalu masukkan ke dalam freezer selama 20 – 30 menit.
Panggang iga di atas bara atau papan panggangan sambil diolesi sisa bumbu marinasi. Sajikan.
Resep ini pernah ditayangkan di: www.bango.co.id/resep/detail/1861/iga-bakar–i-trimurti–i-
Produk







