Resep Banana Caramel, Dessert Lezat dengan Topping Es Krim
Banana caramel dengan topping es krim vanilla, tampilannya menggoda dan rasanya selangit lezatnya. Mudah untuk membuatnya, simak caranya, yuk!
Siapkan banana caramel untuk dessert akhir pekan! (Foto: Wall’s)
Akhir pekan memang paling seru kalau diisi dengan kegiatan yang menyenangkan. Salah satunya dengan membuat dessert yang nikmat, apalagi kalau dipadukan dengan buah-buahan. Jadilah satu resep yang dinamakan Banana Caramel ini! Penasaran mencobanya?
Di masa pembatasan mobilitas, konsumsi buah menjadi hal yang penting untuk memenuhi kebutuhan gizi sehari-hari. Nah, pisang adalah salah satu buah yang disukai dan memiliki banyak kebaikan. Kreasinya begitu beragam – mulai dari pisang goreng, bolu pisang, banana roll cake, bolen pisang, kolak pisang, hingga lainnya. Kesemuanya adalah jajanan yang nikmat dan mudah dibuat. Terlebih lagi, pisang mudah ditemukan dimana-mana!
Buat kamu yang mau bikin kreasi pisang anti-mainstream, kamu bisa banget bikin Banana Caramel dengan tambahan Wall’s Neopolitana! Kombinasi pisang, karamel, dan es krim bakal bikin keluarga makin betah. Yuk, langsung cek resepnya di bawah!
Bahan-bahan
-
2 buah pisang mas, potong dua bagian
-
50 g gula pasir
-
25 g mentega tanpa garam (unsalted butter)
-
2 scoop Wall's Neopolitana Ice Cream
Topping
-
buah stroberi, potong-potong secukupnya
-
kacang tanah goreng, haluskan
Cara membuat
Beri topping 2 scoop Wall’s Neopolitana.
Selamat mencoba!