Pernahkah kamu penasaran dengan cara membuat tumis kangkung saus tiram a la restoran? Sebagai menu yang harganya terjangkau, tapi rasanya, kok, enak banget dan cara masaknya juga mudah? Nah, Masak Apa Hari Ini punya resepnya untuk kamu coba! Dijamin bakalan makin sering bikin tumis kangkung di rumah, deh! Tapi sebelum mulai memasak, kenalan dulu dengan bahan utamanya, yuk! Bener nggak, sih, tentang mitos seputar kangkung?
Mitos Seputar Kangkung yang Bikin Ngantuk
Pernahkah kamu mendengar mitos yang menyebutkan bahwa makan kangkung bisa menyebabkan kantuk? Gegara mitos tersebut, banyak orang enggan makan kangkung terlalu banyak. Terutama ketika mereka sedang melakukan aktivitas padat di jam-jam sibuk dan butuh konsentrasi tinggi. Hmmm… Jangan-jangan, apakah ini alasannya tumis kangkung lebih sering dinikmati bareng sajian seafood lainnya saat makan malam sebelum tidur?
Daripada menduga-duga, mari bicara faktanya saja. Ternyata kangkung memang benar mengandung senyawa kimia sedatif atau zat yang bersifat menenangkan! Ini menyebabkan yang mengonsumsinya akan menjadi lebih tenang dan rileks setelah menikmatinya. Pada sebagian orang, kondisi ini membuat mereka jadi lebih mudah mengantuk.
Tenang, ini tidak berlaku pada semua orang, kok. Mengapa? Karena setiap orang membutuhkan kadar sedatif yang berbeda-beda yang menyebabkan kantuk. Jadi, tak perlu khawatir lagi mengonsumsinya, ya. Apalagi kangkung kaya akan vitamin C dan B6, serta mineral seperti kalsium, magnesium, serta zat besi.
Ide Menu Selain Tumis Kangkung Saus Tiram
Tersedia sepanjang tahun dengan harganya yang murah, kangkung juga bisa diolah menjadi banyak masakan lainnya. Selain tumis kangkung saus tiram, ada juga resep mie kangkung, rujak kangkung, atau plecing kangkung. Semua resep-resep dijamin antigagal karena telah diujicobakan oleh tim Masak Apa Hari Ini. Jadi, jangan khawatir untuk mencobanya, ya!
Tapi untuk hari ini, mari kita coba buat resep tumis kangkung saus tiram a la restoran seafood dulu, yuk! Jika suka, kamu bisa menambahkan sumber protein lainnya ke dalam resep ini, seperti telur puyuh, udang, ataupun daging ayam. Makin lengkap, deh, nilai gizinya!
Bahan
Cara membuat
Panaskan minyak, tumis bawang putih dan cabai merah hingga harum.
Tambahkan Royco Saus Tiram dan garam, aduk.
Masukkan kangkung, aduk rata. Masak hingga matang. Angkat.
Produk

