Kulineran di ibukota Jawa Timur memang tidak ada habisnya. Begitu banyak pilihan menarik di sana, namun satu yang wajib selalu dijajal oleh para pengelana adalah lontong balap. Berbeda dengan saudara-saudaranya seperti kupat tahu ataupun ketoprak, lontong balap terbilang istimewa karena kehadiran elemen-elemen lain yang sangat unik.
Misalnya saja lentho atau semacam perkedel yang terbuat dari singkong dan kacang tolo. Meskipun teksturnya cenderung keras, namun lontong balap-lah yang menjadikannya jinak. Ketika dicampurkan, maka rasanya menyatu dengan sempurna. Belum lagi karena kehadiran Bango Kecap Manis maka kuahnya menjadi lebih manis gurih. Tambahkan sambal ataupun sate kerang, maka semua pengalaman makanmu menjadi super menyenangkan.
Hayo, tunggu apa lagi? Masak harus ke Surabaya setiap saat kalau mau hidangan ini. Kini, kamu juga bisa membuatnya sendiri di rumah dengan resep berikut ini. Yuk, kita coba masak bersama hari ini dan tambahkan juga rawon daging agar lebih seru!
Bahan
Bahan
Bahan lentho
Bahan kuah
Bahan sambal
Cara membuat

Cara membuat lentho: Campur singkong, kacang tolo, daun bawang, Royco Kaldu Ayam, bawang putih, ketumbar bubuk, dan gula. Aduk rata. Bentuk bulat pipih. Goreng hingga matang. Angkat, tiriskan.

Cara membuat kuah: Panaskan minyak di atas api sedang. Tumis bawang putih, bawang merah, daun salam, lengkuas, dan jahe hingga harum. Tambahkan air, Royco Kaldu Ayam, Bango Kecap Manis, garam, merica, dan gula. Masak hingga mendidih.

Penyajian: Siapkan mangkuk saji, lalu susun secara berurutan – lontong, tahu goreng, taoge rebus dan lentho. Siram dengan kuah kaldu, lalu taburi bawang merah goreng. Hidangkan dengan sambal.
Ternyata bisa bukan membuat lontong balap sendiri di rumah? Lain kesempatan, jangan terlalu sedikit membuatnya. Mungkin saja kamu ingin menambah hingga dua ataupun tiga piring. Namanya juga masakan enak, bukan? Selamat makan, teman-teman!
Produk







