Resep ayam masak kecap selalu jadi andalan ibu untuk keluarga di rumah. Ada rasa manis legit bertemu gurih, menu ini adalah pasangan ideal bagi sepiring nasi hangat. Taburi dengan daun bawang dan bawang goreng, maka kelezatannya tidak bisa kamu tolak.
Siapa sangka jika menu ini praktis untuk dibuat. Berbahan utama fillet daging ayam, aku pilih bagian dada. Mudah membersihkan dan memotongnya sehingga membuat waktu memasak lebih efisien. Sedangkan untuk bumbunya, aku hanya mengiris bawang putih dan bawang bombay. Kemudian, aku gunakan kecap dan margarin untuk menciptakan rasa manis dan gurih. Di akhir proses memasak, irisan daun bawang dimasukkan untuk memperkaya rasa sekaligus menambah warna pada masakan.
Daripada penasaran, langsung kita coba, yuk! Resep praktis lainnya yang bisa segera dicoba di rumah adalah tumis oncom pedas dan tumis kentang daging cincang.
Bahan
Bahan
Cara membuat
Panaskan minyak dan margarin, tumis bawang putih dan jahe hingga harum.
Tambahkan bawang bombay, aduk rata.
Masukkan ayam, aduk rata. Masak hingga ayam tidak berair.
Masukkan Bango Kecap Manis Light, garam, merica, Royco Kaldu Ayam, dan air. Masak hingga kuah mengental.
Tambahkan daun bawang, aduk rata.
Angkat dan sajikan.
Resep ini pernah dimuat di situs resmi Bango.
Produk

