Resep opor tahu tempe dengan ketupat. olahan tempe

Resep Opor Tahu Tempe, Lauk Paling Pas untuk Berbuka Bersama

Resep Opor Tahu Tempe untuk lauk pendamping buka puasa adalah salah satu ide paling pas untuk semua anggota keluarga. Setuju, kan?
Resep opor tahu tempe dengan ketupat. olahan tempe
Valentina Limbong | Apr 17, 2021

Sudah bikin daftar menu masakan selama bulan Ramadan? Supaya memasak menjadi pekerjaan lebih mudah selama bulan puasa, ada baiknya kamu membuat rancangan menu setiap seminggu selama bulan suci. Agar lebih mudah dan hemat, gunakan bahan dan bumbu yang fleksibel diolah menjadi beberapa masakan. Misalnya saja dalam seminggu ada resep Opor Tahu Tempe, Sup Ayam, Semur Tahu Tempe, hingga Cap Cay Sayuran sebagai menu sahur atau buka puasa.

Alasannya adalah dalam resep tersebut menggunakan bahan-bahan yang sama. Daging ayam digunakan untuk memasak sup dan gulai. Sayuran dalam sup juga bisa dimasak untuk cap cay. Begitupun tahu tempe bisa dijadikan opor atau balado. Jadi gampang dan hemat, kan bikin daftar belanja?

Untuk membuat resep Opor Tahu Tempe yang lebih praktis, aku menggunakan Bango Bumbu Kuliner Nusantara Opor Ayam Khas Cepu. Bumbu siap pakai yang sedap dan praktis ini juga bisa kamu jadikan sebagai bumbu memasak gulai, nasi goreng, hingga sayuran berkuah santan. Selain praktis, hidangan tahu dan tempe berkuah santan ini bisa kamu jadikan sebagai menu buka puasa dan untuk sahur keesokan harinya. Karena lauk ini mengandung energi (391 kkal), serat pangan (3,8 gram)) dan protein (27,4 gram), maka tak ada alasan bagi kamu untuk tak mengolahnya sebagai lauk berbuka.

Selain nasi putih, Resep Opor Tahu Tempe juga lezat disajikan bersama ketupat atau lontong. Tambahkan ayam goreng, sambal, dan kerupuk untuk set menu lengkap berbuka puasa bersama keluarga. Yuk, masak!

Bahan

4
Porsi

200
g tempe, potong kotak 4 cm
4
buah tahu putih, belah 2 segitiga
3
buah cabai rawit merah
65
ml santan instan
1
batang serai
600
ml air

Cara membuat

Menuangkan bumbu ke dalam opor tahu.
1

Rebus air bersama santan, Bango Bumbu Kuliner Nusantara Opor Khas Cepu, cabai rawit, dan serai sambil terus diaduk hingga mendidih.

Memasak tempe dan tahu dalam kuah opor.
2

Masukkan tempe dan tahu, masak sambil sesekali diaduk perlahan supaya santan tidak pecah.

Resep opor tahu selesai dimasak dan disajikan.
3

Masak hingga meresap. Angkat dan sajikan.

Selamat berbuka puasa!