Martabak mini telur di atas piring dialasi kain goni.

Resep Martabak Mini Telur Simple, Garing dan Anti Sobek

Hidangan martabak mini telur yang bebas repot dan nggak perlu bikin kulitnya. Yuk, sajikan untuk lauk pendamping, sarapan, dan tentu saja camilan. Disajikan bareng kuah manis gurih segar khas martabak telur.
Martabak mini telur di atas piring dialasi kain goni.
Valentina Limbong | Jan 02, 2024

Bagi penyuka martabak telur kini bisa bikin sendiri versi mungilnya lewat resep martabak mini telur. Dengan resep ini kamu nggak perlu repot membuat adonan kulit martabak telur yang lumayan sulit. Kamu bisa mengganti kulitnya dengan kulit lumpia segar atau kulit lumpia beku yang banyak ditemukan di supermarket.

Tips Masak Martabak Telur Tidak Mudah Sobek dan Pecah Saat Digoreng

Agar isi daging-telur yang dibungkus dalam kulit lumpia tak mudah sobek, ada beberapa tips yang wajib kamu simak. Tak hanya proses mengisi, tahap menggoreng juga memengaruhi hasil akhir martabak telur mini ini.

  1. Pastikan campuran adonan isi tidak terlalu basah supaya kulit martabak tak mudah sobek.
  2. Lakukan proses mengisi secara mendadak atau sesaat sebelum digoreng. Kulit martabak yang cenderung mudah menyerap air akan gampang membuat kulitnya sobek sebelum digoreng.
  3. Gunakan api sedang untuk menggoreng martabak agar bagian dalamnya matang secara merata. Api besar membuat bagian luarnya cepat gosong sementara bagian dalamnya masih mentah.
  4. Balikkan martabak perlahan agar kulitnya tak mudah sobek atau pecah.
  5. Segera tiriskan martabak di atas rak dengan posisi berdiri agar martabak tak terlalu berminyak dan tetap garing.

Resep martabak mini telur yang pas banget dibuat kalau ada sisa daging giling di kulkas. Coba juga ide resep martabak asin lain dari Masak Apa Hari Ini seperti martabak tahu telur pedas, martabak udang sayuran, martabak daging bayam, dan martabak mie kornet. Yuk, bikin martabak sendiri di rumah!

Bahan

4
Porsi

12
lembar kulit lumpia
Minyak, untuk menumis dan menggoreng

Tumis daging kari:

250
g daging sapi giling
80
g wortel cincang
10
butir bawang merah, iris tipis
1
sdm kari bubuk

Adonan telur:

2
butir telur, kocok lepas
1
batang daun bawang, iris halus
1
buah bawang bombay, cincang halus
1
sdt merica bubuk

Saus martabak telur:

1
buah bawang bombay, potong 4 bagian, iris
12
buah cabai rawit hijau, potong 2-3 bagian
1
sdm cuka
150
ml air panas
1
sdm gula pasir
½
sdt garam

Cara membuat

1

Saus martabak: Aduk rata air panas, cuka, Bango Kecap Manis, dan garam. Masukkan bawang bombay dan cabai, aduk. Sisihkan.

2

Tumis daging kari: Panaskan 2 sdm minyak, tumis bawang merah hingga harum, masukkan daging giling. Bubuhkan Royco Kaldu Sapi dan bumbu kari, aduk hingga daging hampir matang. Tambahkan wortel, masak hingga matang. Angkat dan sisihkan.

3

Adonan telur: Kocok telur bersama daun bawang, bawang bombay, merica, dan Royco Kaldu Sapi. Aduk rata bersama tumis daging kari. Sisihkan.

4

Ambil selembar kulit lumpia, taruh 2 sdm adonan telur-daging di tengahnya. Lipat sisi kiri dan kanan ke tengah, lalu lipat hingga menyerupai amplop dan adonan isi ada di tengah. Ulangi hingga didapat beberapa buah martabak untuk sekali menggoreng.

5

Panaskan minyak, goreng martabak hingga matang. Angkat dan tiriskan. Ulangi proses melipat dan menggoreng martabak hingga habis.

6

Sajikan martabak bersama sausnya.

Produk

Sachet 28ml
Sachet 28ml
Kemasan Isi Ulang 60ml
Kemasan Isi Ulang 60ml
Botol Plastik 135ml
Botol Plastik 135ml
Botol Plastik 135ml (2 pack)
Botol Plastik 135ml (2 pack)
Kemasan Isi Ulang 220ml
Kemasan Isi Ulang 220ml
Botol Plastik 275ml
Botol Plastik 275ml
Kemasan Isi Ulang 550ml
Kemasan Isi Ulang 550ml
Botol Gelas 620ml
Botol Gelas 620ml
Kemasan 100 gr
Kemasan 100 gr
Kemasan 230 gr
Kemasan 230 gr