resep perkedel jagung telah dimasak dan disajikan

Resep Perkedel Jagung Renyah, Cemilan Sehat yang Bikin Nagih

Hasil olahan resep perkedel jagung yang renyah pas dinikmati bersama. Cara membuatnya mudah, cepat, hemat, dan dijamin bikin semua senang!
resep perkedel jagung telah dimasak dan disajikan
Rian Farisa | Agu 02, 2022

Dari jutaan camilan yang ada di seluruh dunia, paling sulit kalau orang Indonesia melewatkan yang satu ini. Ya, inilah resep perkedel jagung renyah dan gurih! Menariknya, sebagian mengenal gorengan ini dengan nama bakwan. Istilahnya beda, namun rasanya sama-sama lezat! Setuju, dong, tentunya?

Tidak hanya sebagai kudapan, perkedel jagung renyah dan enak ini juga cocok disantap dengan nasi hangat dan berbagai lauk pauk lainnya. Bahkan uniknya, makanan tradisional ini juga nikmat dicocol dengan saus bumbu perkedel jagung sederhana seperti sambal kacang ataupun sambal kecap!

Nah, mari bicara bakwan jagung sebagai camilan. Pasti ada, kan, masa-masanya akhir pekan itu lebih seru kalau dinikmati bersama keluarga saja dan tidak perlu kemana-mana? Waktu weekend ataupun ngabuburit saat bulan puasa yang panjang selalu bisa kamu manfaatkan sebagai saatnya berkreasi di dapur rumah!

Dengan hari Sabtu diputuskan sebagai hari bersantai di rumah, inilah waktunya yang pas untuk mencoba resep bakwan jagung yang enak dan renyah ini. Selain menyiapkan menu makan besar, hari Sabtu juga bakalan lebih istimewa kalau keluarga juga mencicipi hasil kebolehan kamu membuat kudapan yang enak. Soal belanjaan untuk resep ini sebetulnya tidak merepotkan dan banyak bahan yang biasanya selalu ada stoknya di dapur.

Selain hanya perlu belanja jagung saja, selebihnya paling menyiapkan daun jeruk dan daun bawang. Sisanya, bahan-bahan seperti ketumbar bubuk, tepung terigu, telur, dan Royco Kaldu Ayam biasanya sudah tersedia di rumah. Apalagi kalau kamu juga siap memasak untuk waktu makan lainnya. Kalau kurang, tinggal mampir sejenak ke supermarket terdekat saja, bukan? Kalau memang harus keluar untuk belanja, lakukan di pagi hari agar semua cepat selesai dan banyak waktu juga untuk bersantai.

Untuk kamu-kamu sekalian yang jarang masak sekalipun, jangan khawatir, ya! Dijamin cara membuat perkedel jagung ini bakalan sukses hasilnya! Oke, sekarang resep perkedel jagung spesial ini siap untuk dibuat. Kalau sudah beres, jangan ragu panggil seisi rumah untuk mencobanya, ya!

Bahan

4
Porsi

3
buah jagung manis pipil
1
butir telur ayam
1
batang daun bawang, iris tipis
3
lembar daun jeruk purut, buang tulang, iris tipis
½
sdt ketumbar bubuk
minyak sayur

Bumbu halus

10
butir bawang merah
4
siung bawang putih

Campuran tepung

150
g tepung beras
4
sdm tepung terigu serba guna
125
ml air hangat

Cara membuat

1

Di dalam wadah: campurkan bumbu halus, jagung, telur, daun bawang, daun jeruk, ketumbar, dan Royco Kaldu Ayam hingga merata.

 

 

2

Tambahkan adonan tersebut ke dalam tepung dan aduk hingga rata.

3

Panaskan wajan dan minyak. Ambil satu sendok sayur dari adonan tersebut kemudian goreng hingga matang dan berwarna keemasan. Ulangi hingga adonan habis.

4

Setelah matang, angkat dan tiriskan. Perkedel jagung siap untuk dinikmati.

Begitu perkedel jagung renyah siap untuk disajikan, selanjutnya tinggal duduk manis dan menyeduh teh kesukaanmu bersama seluruh anggota keluarga. Canda tawa sore hari tidak akan lengkap dengan bunyi kriuk renyahnya bakwan jagung yang sudah kamu masak dengan sepenuh hati.


Resep ini pernah dimuat di: www.royco.co.id/Ide-Resep/perkedel-jagung.html

Produk

Kemasan 8 gr
Kemasan 8 gr
Kemasan 100 gr
Kemasan 100 gr
Kemasan 230 gr
Kemasan 230 gr