Cara Membersihkan Rice Cooker dengan Cepat dan Mudah

Cara Membersihkan Rice Cooker dengan Cepat dan Mudah
Tim MAHI |

Belum Indonesia namanya jika tidak ada nasi yang terhidang di meja. Berbeda dengan jaman dulu yang harus menanak nasi secara manual di tungku api, sekarang kita dapat membuatnya dengan mudah dan cepat dengan menggunakan rice cooker

Pada awalnya, rice cooker khusus digunakan untuk memasak nasi. Namun dengan semakin berkembangnya resep dan teknik memasak, sekarang rice cooker dapat digunakan untuk menghangatkan lauk, memasak sup, atau bahkan mengukus kue dan banyak fitur lainnya. Tapi sudah tepatkah caramu dalam membersihkannya? Alih-alih membuat pekerjaan dapurmu menjadi lebih mudah, rice cooker yang kotor justru akan membuat cita rasa nasi tidak enak. Selain bau, bisa jadi umur mesin tidak bertahan lama. 

Tentu saja, berbagai permasalahan ini dapat dihindari dengan membersihkannya secara tepat. Lalu kira-kira bagaimana cara melakukannya, ya? Berikut beberapa tips dari Tim MAHI untuk membersihkan dan merawat rice cooker agar bertahan lama dan menghasilkan nasi yang lezat!

Tahap persiapan

seseorang membersihkan rice cooker
Rice cooker yang bersih akan meningkatkan kualitas hasil masakan. (Foto: Shutterstock)

Sebelum mulai membersihkan, ada beberapa langkah persiapan yang harus diperhatikan agar proses lancar dan aman. Pertama, pastikan bahwa rice cooker sudah dalam kondisi dingin. Setelah itu, angkat panci di dalamnya. Kita akan menemui plat pemanas yang terletak di bagian dasar rice cooker. Pastikan bahwa plat tersebut dalam keadaan dingin juga, ya!

Kedua, agar aman, matikan tombol power dan cabut semua kabel. Pastikan bahwa sudah tidak ada listrik yang mengalir  sebelum mulai bebersih. 

Proses membersihkan

Tidak seperti panci atau piring yang bisa dicuci secara bersamaan, membersihkan rice cooker membutuhkan kesabaran dan ketelatenan agar hasilnya maksimal. Mulai dari bagian dalam hingga ke luar, yuk, ikuti langkah di bawah ini supaya bersih sempurna!

1. Bersihkan pancinya

Keberadaan panci merupakan yang paling penting dalam anatomi rice cooker, karena panci inilah tempat dimana nasi dimasak. Selain itu, panci juga bersentuhan langsung dengan sumber panasnya. 

Oleh karena itu, penting adanya untuk memperhatikan kebersihan bagian yang satu ini. Caranya? Tidak sulit, kok! Langkah utama yang bisa kita ambil adalah dengan merendam panci setiap selesai menanak nasi agar sisa-sisa beras tidak lengket dan kering di dindingnya. Rendam selama kurang lebih 10 menit. Kemudian bilas dan bersihkan dengan sabun cuci piring seperti biasa. Jangan lupa untuk mengeringkannya dengan sempurna sebelum digunakan untuk memasak lagi, ya!

2. Bersihkan badan bagian dalam

Walaupun tak bersentuhan langsung dengan nasi, bagian dalam sama pentingnya untuk dibersihkan. Alasannya karena walaupun dekat dengan sumber pemanas dan jika tidak dibersihkan, dapat menimbulkan noda kecokelatan. Membersihkan bagian ini tidak begitu susah. Cukup bersihkan dengan lap basah yang sudah diberi sabun pencuci piring hingga noda-nodanya hilang. Kemudian tunggu hingga kering sebelum menggunakannya lagi.

3. Bersihkan bagian tutupnya

Merasa bingung mengapa nasi yang ada di rice cooker cepat basi? Bisa jadi, masalahnya terletak di bagian tutupnya yang jarang dibersihkan. Di pinggiran tutupnya, terdapat lubang kecil untuk mengeluarkan uap panas. Jika lubang ini tersumbat, maka sirkulasi udara di dalam juga akan terhambat. Jadi jangan lupa untuk selalu mengecek bagian ini saat membersihkan rice cooker, ya!

4. Bersihkan badan luar rice cooker

Seseorang membersihkan rice cooker
Meski terlihat remeh, bagian luar rice cooker juga tak kalah pentingnya untuk dibersihkan. (Foto: Shutterstock)

Membersihkan bagian luar cukup hanya dengan mengelapnya dengan lap basah. Usap dengan hati-hati ke bagian tutup, badan, dan bawah agar tidak ada noda yang tertinggal. Selain mencegah adanya kerusakan, bila selalu dibersihkan akan membuat penampilannya selalu cantik. 

Ternyata, membersihkannya tidak sesusah yang dikira, bukan? Yuk, kita bebersih sesuai tips di atas agar selalu dalam kondisi prima. Jangan lupa terus ikuti MAHI untuk mendapatkan rekomendasi resep lezat yang bisa kita coba di rumah, ya!

Exit mobile version