Tips Membuat Kulit Ayam Goreng Tepung yang Crispy dan Tahan Lama

Kulit ayam goreng crispy dalam piring putih
Silmia |
Favorit:
Sebarkan:

Siapa yang bisa menolak kelezatan kulit ayam goreng? Kulit ayam memang memiliki rasa yang gurih dibandingkan dagingnya. Hal ini karena kulit ayam mengandung lemak lebih banyak. Teksturnya juga berbeda dan kenyal, sehingga lidah kita seolah “dimanjakan”. Ada sensasi menyenangkan saat kita mengiggitnya. Tak heran kalau kamu tak mau berbagi kulit ayam goreng dengan orang lain.

Nah, biar nggak rebutan, kita buat sendiri saja kulit ayam goreng di rumah.!Jumlahnya bisa kamu sesuaikan dengan jumlah anggota keluarga di rumah. Jadi, semua bisa kebagian deh.

Namun, membuat kulit ayam crispy memang membutuhkan trik tertentu agar renyahnya tahan lama dan tidak benyek. Tekstur kulit ayam yang garing juga akan meminimalisir bau amis yang terkadang masih menempel karena kandungan lemaknya.

Untuk itu, kali ini kami berbagi tips membuat kulit ayam goreng tepung yang crispy tahan lama. Yuk, simak satu persatu!

1. Cuci bersih kulit ayam

Tangan perempuan mem-filet kulit ayam
Kulit ayam yang punya tekstur kenyal dan rasa gurih. (Foto: Shutterstock)

Proses pembersihan memang tak bisa disepelekan. Khusus untuk kulit ayam, kita harus memastikan tak ada bau amis yang tertinggal. Biasanya, bau amis berasal dari bulu-bulu yang masih menempel atau lemak yang melekat di dalam bagian dalam kulit. Kamu bisa membuang lemaknya atau tidak.

Agar tidak bau amis, kamu bisa melumuri kulit ayam dengan perasan jeruk nipis terlebih dahulu. Kemudian, cuci hingga bersih dalam air mengalir. Setelah itu, keringkan kulit ayam hingga tidak terlalu basah. Langkah ini akan membantu membuat kulit ayam goreng nantinya lebih crispy.

2. Tambahkan tepung jagung pada adonan

Trik selanjutnya agar kulit ayam goreng jadi lebih crispy adalah dengan menambahkan tepung jagung atau maizena ke dalam adonan tepung. Tepung jagung dapat membantu pembentukan gluten pada tepung, sehingga menjadi lebih renyah saat digoreng. Jumlahnya tak perlu banyak-banyak, perbandingannya dengan terigu sekitar 3:1. Jadi, jika kamu menggunakan 150 gram terigu, cukup masukkan 50 gram tepung jagung.

3. Tambahkan baking soda

Kulit ayam goreng tepung bertumpuk di atas piring
Baking soda dapat membantu adonan tepung menjadi lebih renyah. (Foto: Shutterstock)

Jika stok tepung jagung sedang kosong di dapur, kamu juga bisa lho menambahkan baking soda ke dalam adonan tepung kulit ayam. Baking soda dapat meningkatkan pH pada kulit ayam dan membuatnya menjadi lebih garing dan berwarna kecokelatan dengan cepat. Kamu hanya perlu menambahkan sedikit saja baking soda ke dalam adonan. Untuk 100 gram tepung terigu, kamu hanya perlu sekitar 1/2 sendok teh baking soda.

4. Gunakan air es

Cara lain membuat tepung pada kulit goreng jadi crispy di luar dan lembut di dalam adalah dengan menggunakan air es pada adonan. Terdengar sederhana, tapi punya dampak yang besar, lho, untuk hasil akhirnya. Cara kerjanya mirip dengan tepung jagung, suhu air yang dingin membentuk gluten yang menjadikan tepung lebih renyah saat digoreng di api panas.

5. Gunakan api besar di awal untuk kulit ayam goreng

Pengaturan api saat menggoreng tidak boleh disepelekan. Tahapan ini memegang peranan penting untuk mendapatkan kematangan kulit ayam goreng yang sempurna. Pastikan minyak goreng sudah panas sebelum kulit ayam dimasukkan. Gunakan api besar di awal hingga kulit ayam terlihat kuning keemasan. Baru setelah itu, kecilkan api. Dengan begitu, kulit ayam tidak akan cepat benyek setelah matang nanti.

Setelah digoreng, sisihkan kulit ayam dari minyak. Kamu bisa mengeringkannya di tisyu khusus makanan agar minyaknya menyerap. Jangan terburu-buru menyimpan kulit goreng pada wadah tertutup ya, karena bisa membuatnya jadi cepat lembek.

Simak juga tips lainnya, seperti tips memasak udang yang enak dan tips membuat aglio olio untuk makan malam spesial. Selamat mencoba!

Artikel terbaru