Resep Tumis Pare Teri Khas Sunda - MAHI
Semangkuk tumis pare teri sebagai lauk nikmat dan tidak pahit untuk makan siang.

Resep Tumis Pare Teri Khas Sunda, Lauk Nikmat Tanpa Rasa Pahit

Resep tumis pare teri nikmat tanpa rasa pahit. Bersanding dengan sepiring nasi hangat, dijamin bikin nambah. Yuk, coba resepnya berikut ini!
Semangkuk tumis pare teri sebagai lauk nikmat dan tidak pahit untuk makan siang.
Wina | Okt 13, 2019

Tumis pare teri khas Sunda sudah tidak bisa diragukan lagi kenikmatannya. Alih-alih pahit, menu ini memanjakan lidahmu dengan rasa pedas, gurih, dan manis. Sandingkan dengan nasi hangat, dijamin kamu ketagihan menyantapnya.

Pare alias peria adalah tumbuhan merambat dengan buah panjang menyerupai mentimun, dalamnya berbiji, runcing ujungnya, dan permukaannya bergerigi. Tumbuh subur di Asia, buah peria terkenal memiliki rasa pahit namun bermanfaat bagi kesehatan. Dalam 100 g pare terdapat energi 34 kkal, protein 1,1 g, kalsium 45 mg, fosfor 64 mg, zat besi 1,4 g, dan asam askorbat 52 mg. Tak ayal, negara-negara di Asia Timur sering memanfaatkan pare untuk pengobatan.

Di Indonesia, peria dikenal dengan beberapa nama seperti paria, pare, poya, atau paya. Sering dijadikan masakan, ada beberapa tips menyamarkan rasa pahit pada pare. Setelah biji pare dibuang dan diiris, taburi pare dengan garam. Remas pare bergaram hingga pare sedikit lembut, diamkan sekitar 5-10 menit. Pare pun siap dimasak dengan bahan pelengkap seperti teri atau udang.

Langsung kita coba, yuk! Selain pare, ada sayuran bergizi lainnya yang mudah dimasak sebagai lauk pendamping seperti tumis genjer, tumis kacang panjang, dan tumis taoge.

Bahan

2
Porsi

Bahan

1
buah pare, buang biji, iris tipis
100
g teri medan, goreng
5
butir bawang merah, iris tipis
3
siung bawang putih, iris tipis
2
buah cabai hijau, iris serong
5
buah cabai merah, iris serong
3
buah cabai rawit merah, iris serong
2
lembar daun salam
2
cm lengkuas, memarkan
1
sdt gula pasir
1
sdt garam
50
ml air
2
sdm minyak, untuk menumis

Cara membuat

1

Panaskan minyak, tumis semua bahan yang diiris, daun salam, dan lengkuas hingga harum.

2

Masukkan pare, air, dan Bango Kecap Manis. Aduk rata. Masak hingga bumbu menyerap.

3

Tambahkan teri medan, garam, dan gula aduk rata.

4

Angkat dan sajikan.

Resep ini pernah dimuat di situs resmi Bango.

Produk

Sachet 28ml
Sachet 28ml
Kemasan Isi Ulang 60ml
Kemasan Isi Ulang 60ml
Botol Plastik 135ml
Botol Plastik 135ml
Botol Plastik 135ml (2 pack)
Botol Plastik 135ml (2 pack)
Kemasan Isi Ulang 220ml
Kemasan Isi Ulang 220ml
Botol Plastik 275ml
Botol Plastik 275ml
Kemasan Isi Ulang 550ml
Kemasan Isi Ulang 550ml
Botol Gelas 620ml
Botol Gelas 620ml