Siomay atau shumai adalah salah satu jajanan populer yang berasal dari pengaruh budaya Cina di Indonesia. Yang paling banyak dikenal adalah siomay ikan tenggiri yang disajikan bersama bumbu kacang dengan kucuran jeruk limau. Ada pula adonan siomay versi daging ayam yang adonannya dicampur dengan udang. Tipe ini sering diolah dengan cara dikukus atau dijadikan siomay goreng. Versi daging ayam biasanya disantap dengan saus sambal seperti Jawara Saus Sambal Hot supaya rasanya lebih mantap.
Agar membuat siomay baik versi kukus atau digoreng lebih percaya diri, ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan. Dimulai dari pemilihan bahan utama, proses mencampur adonan, hingga saat memasak demi mendapat cita rasa dan tekstur siomay yang pas.
Tips membuat siomay kukus dan siomay goreng
Pertama, pilih daging ayam bagian paha yang mengandung lebih banyak lemak sehingga siomay lebih gurih dan teksturnya lebih kenyal. Kemudian, cincang atau proses siomay dalam chopper hanya sampai hancur atau tidak terlalu halus demi mendapat sensasi daging yang agak kasar atau tidak terasa mulus atau seperti adonan tepung.
Kukus hingga matang dan hindari mengukusnya terlalu lama supaya kamu masih mendapat cita rasa dan tekstur juicy dari daging ayam dan udang. Terakhir, gunakan kulit pangsit yang sesuai dengan kebutuhannya, yaitu kulit pangsit rebus (kukus) atau kulit pangsit goreng. Kulit pangsit goreng cenderung lebih tebal sehingga tidak mudah hancur saat dimasak dalam minyak panas.
Yuk, siapkan bahan-bahan resep Siomay Goreng Ayam Jamur untuk persediaan camilan!
Bahan
Adonan siomay
Cara membuat
Adonan siomay: Aduk rata semua bahan termasuk Royco Kaldu Ayam.
Ambil selembar kulit pangsit, letakkan 1,5 sdm adonan siomay ke bagian tengahnya. Lipat bagian pinggirnya. Ulangi proses serupa pada sisa bahan.
Panaskan minyak, goreng siomay hingga matang dan kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
Sajikan siomay dengan Jawara Saus Sambal Hot.
Selamat masak!