Seorang chef tengah mengisi mangkuk dengan hasil masak resep semur daging kambing gulung.

Resep Semur Daging Kambing Gulung, Inspirasi Baru Hidangan Rolade

Sajikan Resep Semur Daging Kambing Gulung ini sebagai ide seru makan akhir pekan! Mirip seperti rolade daging dengan kuah semur yang sedap.
Seorang chef tengah mengisi mangkuk dengan hasil masak resep semur daging kambing gulung.
Valentina Limbong | Agu 27, 2020

Sedang mencari resep semur daging kambing istimewa? Yuk, kali ini bereksperimen dengan hidangan semur daging kambing! Kali ini semur daging kambing tampil tidak biasa, yaitu dengan daging kambing giling cincang yang kemudian dimasak dengan cara dikukus seperti halnya memasak rolade daging. Potongan daging kambing pun nampak seperti rolade daging. Menarik, kan?

Kamu bisa menyajikan hidangan ini sebagai wajah baru menu semur atau bahkan rolade daging. Karena daging kambing giling tak umum ditemukan di pasaran, kamu bisa membuatnya sendiri dengan bantuan meat chopper atau food processor. Berbeda dengan rolade daging, kambing gulung ini membutuhkan waktu lebih lama untuk dikukus demi menghasilkan daging kambing yang empuk. Supaya lebih gurih, pilih daging kambing dengan sedikit lemak sebagai bahan utamanya.

Yuk, bikin resep semur daging kambing jadi lebih istimewa!

Bahan

4
Porsi

500
g daging kambing cincang
2
sdm tepung terigu
1
butir telur ayam
2
sdm seledri, cincang
3
buah kentang, kupas, potong 6, goreng
2
lembar daun salam
600
ml santan encer
1
sdt garam
2
sdm bawang bombay, cincang
1
sdt gula pasir
2
sdm minyak, untuk menumis
6
buah cabai rawit merah

Bumbu halus

4
butir bawang merah
3
siung bawang putih
3
butir kemiri
2
cm jahe
½
sdt merica putih bubuk
2
sdm minyak

Cara membuat

Seorang chef mengaduk daging kambing cincang dengan bumbu.
1

Aduk rata daging kambing, garam, telur, tepung terigu, dan seledri. ​

Seorang chef tengah menggulung daging kambing dengan aluminium foil.
2

Siapkan aluminium foil, taruh adonan daging ke atasnya, ratakan. Gulung sambil dipadatkan. Kukus hingga matang, angkat. Diamkan hingga dingin. Potong-potong daging gulung setebal 1,5 cm. ​

Menyiapkan tumisan dan kuah untuk resep semur daging kambing gulung.
3

Panaskan minyak, tumis bawang bombay hingga harum. Masukkan bumbu halus dan daun salam, tumis hingga matang. Tuang santan, aduk. Tambahkan Bango Kecap Manis, garam, dan gula pasir, masak hingga mendidih. ​

Semur daging kambing gulung disajikan di atas meja bersama bumbu dan kecap.
4

Masukkan daging gulung dan kentang. Masak hingga bumbu meresap. Angkat. Sajikan ​

Selamat menikmati sajian istimewa ini!

Produk

Sachet 28ml
Sachet 28ml
Kemasan Isi Ulang 60ml
Kemasan Isi Ulang 60ml
Botol Plastik 135ml
Botol Plastik 135ml
Botol Plastik 135ml (2 pack)
Botol Plastik 135ml (2 pack)
Kemasan Isi Ulang 220ml
Kemasan Isi Ulang 220ml
Botol Plastik 275ml
Botol Plastik 275ml
Kemasan Isi Ulang 550ml
Kemasan Isi Ulang 550ml
Botol Gelas 620ml
Botol Gelas 620ml