Resep Kroket Tuna
Yuk, variasikan ikan tuna menjadi cemilan lezat! Kroket tuna yang satu ini bisa jadi pilihan seru untuk memasak mudah dan praktis di akhir pekan.
-
10 mnt
Prep Time
-
Sedang
Difficulty
-
20 Porsi
Serves
Yuk, variasikan ikan tuna menjadi cemilan lezat! Kroket tuna yang satu ini bisa jadi pilihan seru untuk memasak mudah dan praktis di akhir pekan.
- 2 telur
- 100 gram tepung roti multiguna bebas gluten
- minyak goreng
- 500 gram kentang dikukus diparut halus
- 2 sendok makan susu bubuk
- 1 Royco kaldu ayam
- 1 sendok makan margarin dilelehkan
- 1/4 bawang bombay cincang
- 3 bawang putih cincang
- 200 gram ikan tuna segar dikukus suwir
- 1/2 sendok teh Royco kaldu ayam
Cara membuat
-
Isian: Panaskan margarin. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Masukkan tuna dan Royco Kaldu Ayam, aduk rata. Angkat, sisihkan.
-
Kroket: Ambil 2 sdm adonan kulit, pipihkan. Masukkan 1 sdm isi. Bulatkan. Ulangi hingga adonan kulit dan isian habis. Celupkan kroket ke dalam telur. Gulingkan ke dalam tepung roti. Simpan di dalam lemari es hingga sesaat akan digoreng.
-
Panaskan minyak banyak di dalam wajan datar. Goreng kroket secara bertahap hingga matang dan berwarna kecokelatan. Angkat, tiriskan.
-
Sajikan hangat ditemani cabai rawit hijau.