Inilah 4 Manfaat Minum Teh Selama Bulan Puasa
Secangkir teh akan membantu kita mengisi asupan saat sahur untuk berpuasa. Minuman yang bisa disajikan dalam berbagai variasi ini memang pas banget diminum menemani makanan favorit. Begitupun saat iftar, sungguh menyegarkan rasanya minum teh setelah seharian berpuasa. Menariknya, minum teh bukan hanya soal rasanya saja, lho! Karena teh ternyata memiliki banyak manfaat yang baik untuk tubuh. Kali ini, mari kita kulik sedikit banyak mengenai jenisnya dan manfaat minum teh khususnya di bulan Ramadan!
Jenis teh yang populer di Indonesia
Dari teh hitam, teh hijau, hingga teh putih, teh oolong, teh pu-erh, dan lainnya, sungguh begitu banyak jenis teh di dunia dan beragam kreasinya. Bicara soal jenis daun teh yang paling dikenal di Indonesia, tentunya tak jauh dari teh hitam dan teh hijau. Mengapa kedua jenis ini? Teh sudah sejak lama hadir di Indonesia, bahkan sejauh abad ke-17! Sejak masa itu, teh sudah menjadi salah satu komoditas penting dari Nusantara.
Maka tak heran kalau Indonesia masih menjadi salah satu penghasil teh hitam terbesar di dunia. Sementara itu, teh hijau yang semakin trending mulai lebih banyak tersedia di Indonesia. Keduanya dikenal memiliki khasiat yang baik untuk kesehatan, namun yang membedakan adalah cara pengolahan, kandungan, manfaatnya untuk kesehatan, dan yang sudah pasti – cita rasanya!
Manfaat minum teh di bulan Ramadan
Berikutnya, kita ulas satu per satu mengenai apa saja manfaat minum teh yang bisa kita dapatkan. Secara umum, teh memiliki banyak kebaikan bagi tubuh, terlebih lagi di bulan Ramadan. Apa saja? Simak yang berikut ini!
1. Aneka manfaat teh dari sisi medis
Tahukah bahwa teh hitam dan teh hijau berasal dari spesies tanaman teh yang sama? Seperti yang dibahas sebelumnya, salah satu perbedaannya adalah proses pengolahan pasca panen. Sederhananya, teh hitam dikeringkan dan difermentasi. Sementara itu, teh hijau dipanggang atau dikukus.
Bicara soal khasiatnya untuk kesehatan ternyata luar biasa! Teh hijau memiliki kandungan flavonoid tinggi yang dapat membantu memelihara kesehatan jantung, menurunkan tingkat kolesterol jahat, dan mencegah penggumpalan darah. Teh hijau juga digadang-gadang mampu menurunkan tekanan darah tinggi, trigliserida, bahkan membantu menjaga tubuh dari peradangan dan beberapa tipe kanker. Sementara itu, khasiat teh hitam adalah membantu melindungi paru-paru dari kerusakan akibat terpapar asap rokok, menurunkan resiko stroke, dan juga mengurangi peradangan dalam tubuh ataupun luka pada kulit.
Konsumsi teh ini sejalan dengan berbagai manfaat puasa yang pernah dibahas juga oleh Masak Apa Hari Ini. Puasa membantu proses detoks pada tubuh, peremajaan kembali sel-sel, dan juga menyehatkan tubuh. Dari pengetahuan mengenai manfaat minum teh hijau dan teh hitam tadi, maka manfaatnya bagi tubuh dapat kita jadikan lebih maksimal. Caranya? Hanya semudah dengan menikmati teh hangat yang disajikan saat sahur dan berbuka!
2. Manfaat infusi teh dengan bahan-bahan bernutrisi
Bukanlah hal baru kalau kita menggunakan bahan makanan bernutrisi untuk diolah menjadi salad, sup, dan makanan sehat lainnya. Salah satu yang mungkin masih jarang dilakukan adalah menginfusi rempah atau bahan-bahan tambahan pada minuman seperti teh. Umumnya, kita terbiasa untuk minum teh tanpa tambahan apa-apa selain pemanis, hangat maupun dingin.
Saat bulan puasa, mari kita biasakan menikmati teh yang dipadukan dengan berbagai manfaat lainnya dari alam! Misalnya teh daun kelor kurma madu. Daun kelor dikenal sebagai obat “mukjizat”, baik secara tradisional maupun medis. Dari bagian daunnya saja, tumbuhan ini memiliki kandungan tinggi protein, kalsium, vitamin C, dan beta-karoten. Daun kelor juga memiliki komponen anti-diabetes, bahkan beberapa properti anti-kanker. Bayangkan, itu saja hanya sebagian dari banyak kelebihannya, lho!
Untuk teh daun kelor ini, kita bisa menggunakan SariWangi Teh Kurma Madu yang unik. Perpaduan teh hitam berkualitas dengan kurma dan madu menghasilkan teh hangat beraroma manis. Tambahkan daun kelor, maka berbagai kebaikannya bisa kita raup hanya dengan secangkir minuman saja!
3. Salah satu sumber hidrasi tubuh selain air
Manfaat yang satu ini bisa kita nikmati saat minum teh sewaktu buka puasa. Sebagai tambahan dari minum air putih, segelas teh sendiri sudah mengandung 99% air dan ini tetap membantu menghidrasi tubuh kita kembali. Kemudian ada kandungan flavonoid dan antimikroba dari teh yang turut membantu lagi hidrasi pada tubuh. Lalu, ada nilai bonus juga dari minum teh. Apakah itu? Rasa yang enak, nyaman, dan hangat!
Sebaiknya kita meminum teh hangat tanpa pemanis seperti gula, terlebih bagi yang memiliki masalah diabetes. Bagi yang sehat dan tetap menginginkan rasa manis, ganti dengan yang lebih sehat seperti madu contohnya. Menariknya, kita bisa bereksperimen dengan berbagai bahan lainnya juga untuk meracik sebuah resep teh yang lezat. Untuk itu, Masak Apa Hari Ini punya tiga resep teh hangat untuk dicoba!
4. Membantu mengurangi bau nafas
Bau nafas sepertinya menjadi keluhan banyak orang yang sedang berpuasa. Lama tak mengonsumsi makanan biasanya menjadikan kita tak merasa perlu menggosok gigi atau berkumur antiseptik, kemudian jumlah bakteri di mulut meningkat dan menghasilkan bau yang “khas”. Meskipun kita hanya bisa mengonsumsi teh pada saat sahur dan berbuka puasa, tak diduga ternyata kandungan catechin pada teh dapat menekan jumlah pertumbuhan bakteri yang biasa menyebabkan terjadinya plak dan gigi bolong.
Bagi yang berpuasa, mungkin manfaat ini lebih terasa saat menikmati sajian teh saat iftar. Terlebih lagi saat acara berbuka puasa bersama. Bau nafas berkurang dan biarpun terdengar sepele, siapa sangka kita lebih percaya diri karena secangkir teh hangat?
Itulah empat manfaat minum teh yang bisa kita dapatkan saat menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadan. Tak disangka kalau secangkir teh ternyata bisa memiliki dampak besar bagi tubuh kita! Menarik untuk dicoba, bukan?